Sunday, August 18, 2019

Cara Menentukan Harga Produk

Cara Menentukan Harga Produk

Pembeli di MP punya beberapa karakter dan yang paling umum ditemui adalah pemburu harga termurah atau diskonan, karena fitur Sortlist pada MP yang banyak digunakan adalah shortlist berdasarkan harga dan yang kedua adalah Shorlist berdarakan penjualan, atau di shopee disebutnya “Terlaris” kalau di Tokopedia fitur shorlist berdasarkan penjualan sudah dihilangkan dan itu bagus menurut saya, tapi ditokopedia ada fitur berdasarkan Ulasan dan itu tidak menjamin ulasan terbanyak adalah produk terlaris. 

Saya berharap fitur shortlist berdasarkan Terlaris atau pembelian terbanyak  juga dihilangkan dari Shopee, karena itu lebih fair dari sisi Seller dan memberikan kesempatan kepada pedagang baru yang belum ada penjualan. 

Kalau melihat marketplace besar di Amerika seperti Amazon atau Ebay tidak ada fitur shorlist berdasarkan penjualan.. karena salah satu alasannya itu tadi, bisa memberikan kesempatan yg sama kepada penjual baru. Pembeli ga cuma beli dari penjual yang penjualannya sudah banyak saja, tapi yang belum ada penjualan mendapatkan kesempatan yang sama, dengan seperti itu keadilan sosial bagi seluruh penjual bisa terwujud :)

Bagaimana menentukan harga jual di MP , kalau anda seorang Dropshiper pastikan kota supplier sama dengan kota asal pengiriman toko anda di shopee, karena  untuk menghindari selisih ongkir yang lebih mahal yang berakibat berkurangnya margin keuntungan.

Secara sederhana jika anda seorang dropshipper harga jual   adalah harga produk yang ada di supplier ditambah + margin yang anda inginkan, 
harga disupplier 200 anda ambil untung 100 berarti harga jualnya 300

Dan bagaimana menentukan  besaran jumlah margin supaya tidak rugi.. dipengaruhi beberpa faktor, seperti biaya operasional, target penjualan dll dengan memperhatikan harga kompetitor atau dengan kata lain riset harga pasaran. tapi saya tidak akan bahas itu, silahkan googling aja  banyak yang bahas..

Beberapa strategi penentuan harga yang cukup efektif :

1. Ini harusnya masuk kebahasan strategi penjualan tapi ada hubungannya dengan penentuan harga jadi saya masukan disini,, saat anda baru PERTAMA berjualan dan belum laku sama sekali, saat sudah menemukan supplier (supplier disini dengan artian harganya lebih murah atau sama dengan harga termurah yang ada di shopee). Jualah produk dengan harga lebih murah dari harga termurah yang ada dishopee, lebih murah bisa aja dikurangi Rp.100 atau Rp.500 , yang penting lebih murah. Loh  katanya jangan banting2an harga? nanti saya jelaskan.

Tujuannya adalah saat calon pembeli shortlist berdasarkan harga termurah produk anda ada dipaling atas dan lebih besar kemungkinannya untuk dibeli, setelah dapat minimal 5 penjualan dan review dari customer barulah sesuaikan harganya. dengan ada penjualan apalagi review yang baik itu sangat berpengaruh terhadap penjualan selanjutnya. (Rating dan Review akan dibahas nanti)

memang anda akan rugi, kalau misalkan dikurangi Rp.100 perak per produk kalau laku 5 anda akan rugi Rp.500 . itu cara memang Tricky tapi tidak ada yang dirugikan kecuali anda sendiri (rugi diawal). karena cara itu untuk mendapatkan “perhatian” customer yang suka mengurutkan harga dari yang termurah. dan cara ini dipakai HANYA DIAWAL saja kalau belum ada penjualan, jangan keterusan, rugi.

Ada cara lainnya yaitu dengan membuat pembelian palsu / FAKE ORDER
jadi bikin akun, terus beli di toko sendiri terus kasih rating dan review, memang cara itu cepat dan efektif.

TAPI SAYA TIDAK MENYARANKAN ANDA UNTUK MELAKUKAN CARA SEPERTI ITU, FAKE ORDER ADALAH PENIPUAN !!!  SAYA TIDAK MENGAJARKAN CARA SEPERTI ITU, KALAU ADA YANG MEMPRAKTEKAN FAKE ORDER , SAYA BERLEPAS DIRI dan silahkan keluar dari channel ini.

menurunkan harga dari harga pasaran untuk mendapatkan penjualan pada saat awal berjualan masih lebih terhormat daripada fake order.

2. Strategi harga diskon, cara yang umum dilakukan dan semua MP ada fitur untuk memberikan harga diskon atau harga coret. silahkan manfaat fitur itu, apalagi  kalau customernya perempuan,  kata diskon terlihat mempesona daripada kata sayang  *Katanya sih gitu

pengaturan diskon dishopee ada di Tab “Promosi Saya” kemudian “Promo Toko”.

3. Gunakan Harga Grosir

Semua MP sudah bisa disetting untuk harga grosir, semakin banyak pembelian maka biasanya harga semakin murah. benefitnya adalah (saya contohkan produknya misalkan pensil):

Benefit Pertama: 

Misalkan harga modal satunya Rp.1000

kalau beli 1 bh (dibaca buah, bukan bra) 
harganya @Rp.2000,-

kalau beli 2-5 bh 
harganya @Rp.1800,-

beli 6-10 bh 
harganya @Rp.1600,-

beli 10 keatas @1500,-

pembelian lebih banyak memang harga satuannya jadi lebih murah tapi keuntungan secara keselurahannya lebih banyak.

Benefit Kedua:

Harga Grosir termurah akan terkesan lebih murah saat muncul di hasil pencarian:

Pada toko dengan harga Rp.2000/bh tanpa harga grosir akan terlihat Rp.2000,-

Tapi Toko yang pakai harga grosir akan terlihat harganya Rp.1500-Rp.2000,- 
Ada range harga yang ditampilkan dari yang termurah (harga grosir) sampai ke yang termahal harga satuan. secara algoritma SEMO akan ditempatkan diurutan harga termurah dan secara psikologis ini akan memberikan efek TERLIHAT lebih murah saat muncul dihasil pencarian.

4. Gunakan Hrga Eceran Terendah

Cara seperti ini bisa digunakan pada MP selain shopee, untuk marketplace yang bisa menggunakan setting pembelian minimal, bisa menggunakan cara ini.

Misalkan pensil, Pesaing-pesaing anda menjual pensil itu dengan harga Rp.120.000, - per Pack isi 12 (satu lusin). 
dan otomatis harga yang tertera pada saat muncul dihasil pencarian adalah 120ribu.

Teman-teman bisa menulis harga Rp.10.000,- . tetapi minimal pembelian 12 (ada disettinggannya)  jadi sebenarnya sama aja harganya. hanya saja terlihat lebih murah saat produk yang teman-teman jual muncul di hasil pencarian.
begitupun pada saat shortlist harga termurah akan muncul di posisi atas .

itulah beberapa strategi membuat harga untuk MP, saya tidak menuliskan cara menuliskan angka, seperti misalkan biar terlihat murah tulisnya belakangnya pake angka 999 atau angka belakangnya buat lebih kecil dll..
cara seperti itu sudah banyak dibahas dan mungkin sudah pernah baca..

3 comments:

  1. Your blogs are great.Are you also searching for Nursing Writing Services? we are the best solution for you. We are best known for delivering nursing writing services to students without having to break the bank.whatsapp us:+1-(951)-468-9855

    ReplyDelete

  2. Nice blog I really appreciate you. You have to publish this on Youtube

    ReplyDelete
  3. Slot เว็บ ตรง มองดูไม่เสริมเติมกว่า PG SLOT 2022 เว็บของพวกเรา นําเสนอเกมสล็อตที่นานัปการซึ่งจะทําให้ท่านเพลินใจได้นานหลายชั่วโมง นี่เป็นคุณประโยชน์บางประการของการเล่นเกม

    ReplyDelete